Welcome to My Special Journal

Welcome to my special journal... it's just a simple wrote..
Selamat datang Guys... Semoga perenungan yang sederhana ini bisa memberikan pelajaran dan harapan bagi semua saja yang membacanya...

Thanks and God Bless You..

Mengenai Saya

Foto saya
Saya sangat menghargai persahabatan... hidup sosial dengan teman-teman adalah kebutuhan.. Its a small world

Selasa, Agustus 30, 2011

Senyuman dan Cinta John

John dan Jessica telah berumah tangga selama 7 tahun..Mereka saling mencintai, namun Jessica sejak awal menutupi semua perasaan cintanya terhadap John..Ia begitu takut apabila John mengetahui betapa ia mencintai pria itu, John lantas meninggalkannya sebagaimana kekasih-kekasihnya selama ini..Tapi tidak bagi John..Ia selalu menyatakan perasaan cintanya kepada Jessica dengan tulus dan begitu terbuka..Setiap saat ketika bersama Jessica, John selalu menunjukkan cintanya yang besar, seolah-olah itulah saat akhir John bersama Jessica..

Jessica selalu bersikap tidak menyenangkan terhadap John..Setiap saat dia selalu mencoba menguji seberapa besar cinta John terhadapnya. .Jessica selalu mencoba melakukan hal-hal yang keterlaluan dan diluar batas kepada John...Meski Jessica tahu betapa hal itu sungguh salah, namun melihat sikap John yang tetap berlaku baik padanya, membuat Jessica tetap bertahan untuk melihat seberapa besar kesungguhan cinta pria yg dinikahinya itu..

Tahun pertama pernikahan mereka….
Jessica bangun siang..Dia tidak sempat menyiapkan sarapan untuk John ketika John hendak berangkat kerja..Namun John tetap tersenyum dan mengatakan, “Tidak apa-apa..Nanti aku bisa sarapan di kantor..”
Saat John pulang dari kantor, Jessica tidak sengaja memasak makanan yang tidak disukai John..Meski menyadari hal itu, Jessica tetap memaksakan agar suaminya mau makan makanan itu..John tetap tersenyum dan berkata, “ Wah..sepertinya sudah saatnya aku belajar menghadapi tantangan..Masakanm u sepertinya tantangan yang hebat, sayang..Aku sudah tidak sabar untuk menyantapnya. .”..Jessica terkejut, tapi tidak mengatakan apa-apa..

Tetapi Malaikat tahu betapa malam-malam saat Jessica terlelap John memanjatkan doa,
” Tuhan..Di pagi pertama pernikahan kami Jessica tidak membuatkanku sarapan..Padahal aku begitu ingin bercakap-cakap di meja makan bersamanya sambil membicarakan betapa indah hari ini, di hari pertama kami menjalani kehidupan baru sebagai suami istri..Tapi tidak apa-apa, Tuhan..Karena sepertinya Jessica kelelahan setelah resepsi pernikahan kami tadi malam..Bantulah kekasih hatiku ini, Tuhan agar dia boleh punya tenaga yang cukup untuk menghadapi hari baru bersamaku besok..Tuhan, Engkau tau betapa aku tidak bisa makan spaghetti karena pencernaanku yang tidak begitu baik..Tapi sepertinya Jessica sudah bekerja keras untuk masak makanan itu..Mampukan aku untuk menghargai setiap apa yang dilakukan istriku kepadaku, Tuhan..Jangan biarkan aku menyakiti perasaannya meski itu tidak mengenakkan bagiku….”

Tahun kedua pernikahan mereka….
John membangunkan Jessica pagi-pagi untuk berdoa bersama...Namun Jessica menolak dan lebih memilih melanjutkan tidurnya..John tersenyum dan akhirnya berdoa seorang diri..
Sore hari sepulang kantor, John mengajak Jessica berjalan-jalan ke taman..Meski terpaksa, Jessica akhirnya mau juga ke tempat dimana dulu perasaannya begitu berbunga-bunga saat bersama John..Tetapi Jessica menolak rangkulan John, dan berkata, “Jangan, John..Aku malu..”..John tersenyum dan berkata, “Ya, aku mengerti..” Jessica melihat kekecewaan dimata John, namun tidak melakukan apapun untuk menghilangkan kekecewaan itu..

Tetapi Malaikat tahu betapa malam-malam setelah Jessica terlelap, John memanjatkan doanya..” Tuhan..Ampuni aku yang tidak bisa membawa istriku untuk lebih dekat padaMU pagi hari ini..Mungkin tidurnya kurang karena pikirannya yang sedang berat..Tapi aku yakin, Tuhan besok Jessica mau bersama-sama denganku bercakap-cakap kepadaMu..Tuhan, Engkau juga tahu kesedihanku saat Jessica meolak kurangkul ketika ke taman hari ini..Tapi tidak apa-apa..Dia sedang datang bulan, mungkin karena itu perasaannya juga jadi lebih sensitive..Mampukan aku untuk melihat suasana hati istriku, Tuhan…”

Tahun ketiga pernikahan mereka….
Mereka kini mempunyai seorang putera bernama Mark..Jessica menjadi tidak pernah lagi meneruskan kebiasaannya membaca bersama John sebelum tidur..Jessica semakin sering menolak ciuman John..
Jessica memarahi John habis-habisan sore itu ketika John lupa mencuci tangan saat akan menggendong Mark ketika John pulang kerja..Jessica tahu betapa hal itu membuat John terpukul..Namun idealismenya terhadap mendidik Mark membuat Jessica mengabaikan perasaan John..Dan John tetap tersenyum..

Tetapi Malaikat tahu betapa malam-malam setelah Jessica terlelap, John memanjatkan doanya..”Tuhan, Engkau tahu betapa sedih hatiku saat ini..Semenjak kelahiran Mark, aku kehilangan begitu banyak waktu bersama Jessica..Aku merindukan saat-saat kami membaca bersama sebelum tidur dan menciuminya sebelum ia tertidur..Tapi tidak apa-apa..Dia begitu capek mengurusi Mark seharian saat aku bekerja di kantor..Hanya saja, biarkanlah dia tetap terus tertidur dalam pelukankua, Tuhan..Karena aku begitu mencintainya. .Sore tadi Jessica memarahiku karena aku lupa mencuci tangan saat menggendong Mark, Tuhan...Aku begitu kangen pada anakku sehingga teledor melakukan sebagaimana yg diminta istriku..Engkau tahu betapa aku terluka akan kata-kata Jessica, Tuhan..Tapi tidak apa-apa..Jessica mungkin hanya kuatir terhadap kesehatan anak kami Mark apabila aku langsung menggendongnya. ..Kesehatan Mark lebih penting daripada harga diriku….”

Tahun keempat pernikahan mereka….
Jessica tidak ingat memasak makanan kesukaan John di hari ulang tahunnya..Jessica terlalu sibuk belanja sehingga lupa bahwa John selalu minta dibuatkan Blackforest dengan taburan coklat dan ceri diatasnya setiap ulang tahunnya tiba..
Jessica juga lupa menyetrika kemeja John yang menyebabkan John terlambat ke kantor pagi itu karena John terpaksa menyetrika sendiri kemejanya..Jessica tau kesalahannya, namun tidak menganggap hal itu sebagai sesuatu hal yang penting..

Tetapi Malaikat tahu betapa malam-malam setelah Jessica terlelap, John memanjatkan doanya..”Tuhan, Untuk kali pertama Jessica lupa membuatkan Blackforest kesukaanku di hari ulang tahunku ini..Padahal aku sangat menyukai kue buatannya itu…Menikmati kue Blackforest buatannya membuatku bersykur mempunyai istri yang pandai memasak sepertinya, dan merasakan cintanya padaku..Namun tahun ini aku tidak mendapatinya. .Tapi tidak apa-apa..mungkin lebih banyak hal-hal lain yang jauh lebih penting daripada sekedar Blackforest itu..Paling tidak, aku masih mendapatkan senyuman dan ciuman darinya hari ini..Ampuni aku, Tuhan apabila tadi pagi aku lupa tersenyum kepada Jessica..Aku terlalu sibuk menyetrika bajuku dan memikirkan pekerjaanku di kantor..Jessica sepertinya lupa untuk melakukan hal itu, meski aku sudah meminta tolong padanya tadi malam..Jangan biarkan aku melampiaskan emosiku karena dampratan atasanku akibat keterlambatanku hari ini kepada Jessica, Tuhan..Jessica mungkin keliru menyetrika kemeja mana yang seharusnya kupakai hari ini..Lagipula, sepatuku begitu mengkilap..Aku yakin Jessica sudah berusaha keras agar aku kelihatan menarik saat presentasiku tadi..Terima kasih untuk kebaikan istriku, Tuhan…”

Tahun kelima pernikahan mereka…
Jessica menampar dan menyalahkan John karena Mark sakit sepulang mereka berenang..John terlalu asyik bermain-main dengan Mark sehingga tidak menyadari betapa Mark sangat sensitive terhadap dinginnya air kolam renang, yang mengakibatkan Mark terpaksa dirawat dirumah sakit....
Jessica mengancam akan meninggalkan John apabila terjadi apa-apa dengan Mark..Jessica melihat genangan air mata di mata John, namun kekerasan hatinya lebih menguasainya ketimbang perasaan John…

Tetapi Malaikat tahu betapa saat itu John lantas menuju ke Kapel rumah sakit dan memanjatkan doanya sambil menangis..” Tuhan..Tadi Jessica menamparku karena kelalaianku menjaga Mark sehingga dia sakit..Belum pernah Jessica bersikap dan berkata sekasar itu padaku, Tuhan..Tapi tidak apa-apa..Jessica benar-benar kuatir terhadap anak kami sehingga ia bersikap demikian..Tapi Tuhan, aku begitu terluka saat ia mengatakan akan meninggalkanku. .Engkau tahu betapa ia adalah belahan jiwaku..Jangan biarkan hal itu terjadi, Tuhan..Mungkin dia begitu dikuasai kekuatiran sehingga melampiaskannya padaku..Tidak apa-apa, Tuhan..Tidak apa-apa..Asal dia mendapat ketenangan, aku akan merasa bersyukur sekali..Dan sembuhkanlah putera kami, Mark agar dia boleh kembali dapat ceria dan bermain-main bersama kami lagi, Tuhan..”

Tahun keenam pernikahan mereka….
Jessica semakin menjaga jarak dengan John setelah kehadiran Rebecca, puteri mereka..Jessica tidak pernah lagi menemani John makan malam karena menjaga puteri mereka yang baru berusia 5 bulan..
Jessica juga menjual kalung berlian pemberian John dan menggantinya dengan perhiasan lain yang lebih baru..Ketika John mengetahui hal itu, Jessica tau John menahan amarahnya, namun Jessica berdalih, “John, itu hanya kalung berlian biasa..Lagipula, aku bukan menjualnya, melainkan menukarnya denga perhiasan yang lebih baru..”

Tetapi Malaikat tahu betapa malam-malam setelah Jessica terlelap, John memanjatkan doanya..”Tuhan, Aku begitu kesepian melewatkan makan malam sendirian tanpa Jessica bersamaku..Aku begitu ingin terus bercerita dan tertawa bersamanya di meja makan..Engkau tau, itulah penghiburanku untuk melepas kepenatanku setelah seharian bekerja di kantor..Tapi tidak apa-apa...Rebecca lebih membutuhkan perhatiannya daripadaku.. Lagipula, Mark kadang-kadang mau menemaniku.. Hanya saja, jangan biarkan aku memendam sakit hati kepada Jessica karena menjual kalung pemberianku. .Engkau tau begitu lama aku menabung dan bekerja ekstra demi menghadiahinya kalung itu, hanya untuk membuktikan terima kasihku padanya atas kesetiaan dan pengabdiannya sebagai istriku dan ibu dari anak-anakku. .Ampuni aku apabila tadi aku sempat berpikir untuk marah padanya..”

Tahun ketujuh pernikahan mereka….
Jessica sama sekali tidak mengindahkan kebiasaannya membelai kepala John dan mencium kening suaminya sebelum John berangkat kantor..Padahal Jessica tau, selama ini apabila dia lupa melakukannya, John selalu kembali kerumah siang hari demi mendapatkan belaian dan ciuman Jessica untuknya..Karena John tidak akan pernah tenang bekerja apabila hal itu belum dilakukan Jessica padanya..Jessica tidak mengucapkan I LOVE YOU untuk kali pertama dalam 7 tahun pernikahan mereka..

Dan di tahun ketujuh itu pula, John mengalami kecelakaan saat akan berangkat ke kantor..Ia mengalami pendarahan yang hebat, yang membuatnya terbaring tidak sadarkan diri di ranjang rumah sakit..
Jessica begitu terguncang dan terpukul..Ia begitu takut kehilangan John, suami yang dicintainya. .Yang selalu ada kapan saja dia butuhkan..Yang selalu dengan tersenyum menampung semua emosi dan kemarahannya. .Yang tek pernah berhenti mengatakan betapa John mencintainya. .Tak sedikitpun Jessica beranjak dari sisi tempat tidur John..Tangannya menggenggam erat jemari suaminya yang terbaring lemah tak sadarkan diri..Bibirnya terus mengucapkan I LOVE YOU, karena ia ingat kalau ia belum mengatakan kalimat itu hari ini..

Karena begitu sedih dan lelah menunggui John, Jessica tertidur..Dalam tidurnya, malaikat yang selama ini mendengar doa-doa John pada Tuhan membawa Jessica melihat setiap malam yg John lewatkan untuk mendoakan Jessica..Ia menangis sedih melihat ketulusan dan rasa cinta yg besar dari John padanya..Tak sedikitpun John menyalahkannya atas semua sikapnya yang tidak mempedulikan perasaan dan harga diri John selama ini..Alih-alih demikian, John malahan menyalahkan dirinya sendiri.. Jessica menangis menahan perasaannya.. Dan untuk kali pertama dalam hidupnya, Jessica berdoa,

“Tuhan, ampuni aku yang selama ini menyia-nyiakan rasa cinta suamiku terhadapku.. Ampuni aku yang tidak memahami perasaan dan harga dirinya selama ini..Beri aku kesempatan untuk menunjukkan cintaku pada suamiku, Tuhan..Beri aku kesempatan untuk meminta maaf dan melayaninya sebagai suami yang kucintai..”

Dan ketika Jessica terbangun, Ia melihat pancaran kasih suaminya menatapnya..” Kamu keliatan begitu lelah, sayang..Maafkan aku yang tidak berhati-hati menyetir sehingga keadaannya mesti jadi begini dan membuatmu kuatir..Aku tidak konsentrasi saat menyetir karena memikirkan bahwa kau lupa mengatakan I LOVE YOU padaku..”..Belum selesai John berbicara, Jessica lantas menangis keras dan menghambur ke pelukan suaminya..

“Maafkan aku, John..Maafkan aku..I LOVE YOU..I really Love you..Kaulah matahariku, John..Aku tidak bisa bertahan tanpamu...Aku berjanji tidak akan pernah lupa lagi mengatakan betapa aku mencintaimu. . .Aku berjanji tidak akan pernah mengabaikan perasaan dan harga dirimu lagi..I LOVE YOU, John..I LOVE YOU…”

==============================================================
Berapa banyak diantara kita yg menjadi seperti Jessica? Yang mengabaikan perasaan kekasih hati kita demi kepentingan diri kita sendiri?Jangan sampe terjadi sesuatu yang berat untuk kita lalui demi menyadari betapa berharganya orang-orang yang mengasihi kita..

Lebih dari itu, cinta yang sesungguhnya adalah ketika kita bisa seperti John, yang mengabaikan kepentingan dirinya dan perasaannya demi menjaga dan menunjukkan cintanya kepada pasangannya. .Yang menjadikan pasangan hidup kita sebagai subjek untuk dikasihi dan dilayani, bukan sebaliknya..

Semoga memberi makna untuk kita semua..

Hopes someday I find someone like John...

Senin, Agustus 15, 2011

WEPP

Ikutan WEPP (Week End Power Personality) atau biasa disebut Personality Plus tgl 13-14 Agustus 2011 di Bintang Kejora Pacet merupakan suatu pengalaman yang berharga.
Banyak pelajaran yang di dapat, mengenal karakter diri sendiri dan orang lain. Kelemahan dan kekurangan kita sendiri dan juga kelemahan dan kelebihan dari setiap karakter manusia.

Aku melakolis koleris, ada juga sanguinnya ternyata di bagian posirifku sanguinku mengalahkan kolerisku tetapi melankolisku dominan banget. Di sisi negatif, kolerisku lebih terlihat dibanding sanguinnya tetapi masih kalah dominan dengan melankolisku. Dari 40 pertanyaan, sisi melankolisku 20..tapi yg heboh tuh ada lho yang melankolisnya 31..itu si Frater Agus. cocok bener deh jadi imam.

Senang banget kali ini bisa sempetin ikut, apalagi team nya yang menyajikan sangat oke. So perfect. Sandra-Bahrum, Elly-Andrew dari team PP Jakarta. Apalagi mereka tidak jauh dengan Choice karena Sandra-Bahrum adalah tim presenter pasutri di Weekend Choice sedangkan Andrew juga Choicer Jakarta.

Satu kesaksian dari Elly-Andrew mengenai Jetho anak mereka yang menderita CP (suatu penyakit kelainan syaraf otak sehingga anak tidak bisa apa-apa, hanya berbaring dan cacat). Jetho merupakan anak kedua mereka (anak pertama cowok dan normal berusia 11 tahun) usia Jetho sekitar 6 tahun tetapi dia tidak bisa melihat dan bicara, sempat terharu dengan ketegaran mereka, mereka melihat sisi positifnya bahwa dengan kehadiran Jetho bisa membawa kebahagiaan buat keluarga mereka.

Satu pembicaraan dengan tante Sandra setelah sessi di hari Sabtu Malam, beliau memberi masukan agar sebagai team Youth di Weekend Choice sebaiknya kita sendiri juga menambah iman kita dengan mengikuti retret minimal setahun sekali dengan tujuan supaya pelayanan kita benar-benar bisa terbekati dan memberikan berkat bagi orang lain.

Saat pulang, kami di drop di HKY dan memang aku telah janji sama ada yang menjemputku. Ketika telepon di bis, Kreti, Iman dan Richard (kebetulan dari choicer yang ikut adalah kami berempat plus adiknya Richard calon choicer) mereka penasaran siapa yang jemput diriku..he..he... (iman yang udah tahu siapa dia jelas ga berani buka suara..he..he..)

Aku katakan padanya kalau mereka penasaran, kebetulan memang dia jemput diriku telat banget sampe sekitar 17.20 baru nyampe HKY padahal aku turun dari bis masih sekitar 16.30 an. Dia masih harus membeli sesuatu di Atom, sebelumnya dia diundang sama pacarnya Adiknya untuk lunch bareng di Bon Amy.

Kalau mikir keluarga mereka seperti itu...semua adik iparnya dari golongan atas, diriku jadi ragu-ragu deh..apakah aku bisa diterima oleh mereka yach.. strata ekonomi yang jauh berbeda, belum lagi kondisiku....entahlah aku jadi makin tidak PD.
Semua aku serahkan pada Tuhan ku... apa yang dia rencanakan pasti yang terbaik bagiku.



Sabtu, Juli 30, 2011

Sekedar Sharing

Saya bertanya kepada Dalai Lama "Agama apa yg terbaik ?"

Dalai Lama menjawab sambil tersenyum, menatapku secara langsung, yang mengejutkanku, karena menyadari maksud jahat di balik pertanyaanku. ”Agama yg paling baik adalah agama yang membawamu terdekat dengan Tuhan. Agama yang membuatmu menjadi orang yang lebih baik”

Untuk menutupi perasaan malu, karena jawaban yang sangat bijaksana, saya bertanya lagi “Apa yang membuat saya menjadi lebih baik?”

Beliau jawab: “Apapun yang membuatmu lebih berwelas asih, lebih masuk akal, lebih terlepas, lebih mencintai, lebih memiliki rasa kemanusiaan, lebih bertanggung jawab, lebih etis. Agama yang melakukan semua itu terhadapmu adalah agama terbaik”.

Saya terdiam sejenak, mengagumi dan bahkan sekarang memikirkan jawabannya yang bijaksana dan tak terbantahkan.

Dalai lama melanjutkan "Saya tidak tertarik, temanku, tentang agama mu atau apakah kamu beragama ataupun tidak. Apa yang penting untukku adalah tingkah lakumu di hadapan rekan, keluarga, pekerjaan, komunitas anda dan di hadapan dunia. Ingatlah, bahwa semesta adalah gema dari tindakan dan pikiran kita."

"Hukum aksi & reaksi tidak lah semata mata untuk ilmu alam. Akan tetapi juga hubungan antar manusia. Jika saya bertindak dgn kebaikan, saya akan menerima kebaikan. Jika saya bertindak dengan kejahatan maka saya akan mendapatkan kejahatan."

"Apa yang kakek nenek ajarkan pada kita adalah murni kebenaran. Kamu akan selalu mendapatkan apa yang kamu inginkan untuk orang lain. Menjadi bahagia bukanlah takdir. Akan tetapi adalah masalah pilihan.”

Akhirnya dia berkata :
Berhati hatilah akan PIKIRANmu karena mereka akan menjadi PERKATAAN.
Berhati hatilah pada kata KATAmu karena mereka akan menjadi TINDAKAN.
Berhati hatilah pada TINDAKANmu karena mereka akan menjadi KEBIASAAN.
Jagalah KEBIASAANmu karena mereka akan membentuk KARAKTERmu.
Jaga KARAKTER mu, karena akan membentuk NASIBmu, & NASIBmu adalah HIDUPmu.. "

Minggu, Juli 03, 2011

Wise saying

If you want something you never had, do something you have never done.

Don't go the way life takes you.
Take life the way you go.
& remember you are born to live and
not living because you are born.


Some times Prayers doesn't change the situation,
but it changes our attitude towards situation,
& gives us the hopes which changes our entire Life.


Happiness always looks small if you hold it in your hands,
but when you learn to share it,

you will realize how big and precious it is.


Sabtu, Juni 04, 2011

Kunci

Ada seseorang yang memberi seorang anak yang rajin mendapat 3 kunci dan kunci tersebut berada disebuah gua ditengah hutan.

Orang itu berkata : ‘Gunakan kunci ini untuk mendapatkan upahmu.’

Anak kecil tersebut masuk kedalam gua dan mendapati 3 buah kotak bagus. Dia membuka kotak pertama dan berisi koin perak, dia ambil terus dia mau keluar dari gua.
Tetapi ada suara mengatakan :’Engkau meninggalkan yang terbaik.’ Kemudian anak kecil itu kembali lagi kedalam gua dan membuka kotak yang kedua, ternyata kotak yang kedua berisi koin emas. Koin perak yang dia dapatkan sebelumnya ditinggalkan karena kemampuannya cuma bisa membawa harta dari 1 kotak saja dan dia membawa koin emas untuk segera bersiap-siap keluar dari gua dan kuncinya ditinggalkan didalam gua.
Saat akan meninggalkan gua, suara itu terdengar kembali :’Engkau meninggalkan yang terbaik.’

Anak kecil itu tidak jadi keluar gua dan segera menuju kotak yang ke 3 dan membukanya.
Ternyata didalam kotak yang ketiga berisi permata, dengan gembira anak kecil
ini meninggalkan koin emas dan membawa permata itu keluar dari gua .

Tetapi suara itu mengingatkan dia kembali :’Engkau meninggalkan yang terbaik.’ Karena
dia menyangka bahwa dia sudah mendapatkan yang terbaik maka anak kecil ini
cepat-cepat meninggalkan gua dengan gembira dan tanpa sadar dia meninggalkan
kuncinya didalam gua, seketika itu juga pintu gua tertutup.

Sebetulnya yangterbaik dari semuanya adalah kunci tersebut karena dengan kunci itu, anak kecil tersebut bisa kembali lagi kedalam gua mengambil semua harta yang ada kapan
saja dia mau.

Ilustrasi ini menggambarkan
keadaan kita yang sebenarnya karena kebanyakan dari kita hanya mengejar berkat dan urapan tetapi melupakan kuncinya.

Kunci untuk mendapatkan semuanya adalah keintiman dengan Tuhan. Tiap langkah
dalam hidup ini harus kita bawa dalam doa dan kita bertanya kepada Tuhan apa
yang menjadi kehendak Tuhan dalam hidup kita.
Marilah kita memegang kunci itu untuk untuk mendapatkan semuanya.

******************************************************
Tulisan ini seakan menyinggung seseorang yang sama dengan anak kecil tersebut....
Aku hanya bisa mengingatkan layaknya suara yang berkata di dalam gua tersebut...
Segala amarahku memiliki alasan...mungkin Tuhan punya rencana lain...semoga itu rencana yang terindah dan engkau menyadari semua kekhilafan mu...
Biarlah semua kisah sedih kukubur..semoga yang terbaik akan diberikan termasuk buat jalanku.

JARAK ANTARA HATI & AMARAH

Suatu hari sang guru bertanya kepada murid-muridnya;

"Mengapa ketika seseorang sedang dalam keadaan marah,
ia akan berbicara dengan suara kuat atau berteriak?"

Seorang murid setelah berpikir cukup lama mengangkat tangan dan menjawab;

"Karena saat seperti itu ia telah kehilangan kesabaran, karena itu ia lalu berteriak."

"Tapi…" sang guru balik bertanya,
"Lawan bicaranya justru berada disampingnya.
Mengapa harus berteriak? Apakah ia tak dapat berbicara secara halus?"

Hampir semua murid memberikan sejumlah alasan yang dikira benar menurut pertimbangan mereka.

Namun tak satupun jawaban yang memuaskan.

Sang guru lalu berkata;
"Ketika dua orang sedang berada dalam situasi kemarahan,
jarak antara ke dua hati mereka menjadi amat jauh walau secara fisik mereka begitu dekat.
Karena itu, untuk mencapai jarak yang demikian, mereka harus berteriak.

Namun anehnya, semakin keras mereka berteriak,
semakin pula mereka menjadi marah dan dengan sendirinya jarak hati yang ada di antara keduanya pun menjadi lebih jauh lagi.

Karena itu mereka terpaksa berteriak lebih keras lagi."

Sang guru masih melanjutkan;

"Sebaliknya, apa yang terjadi ketika dua orang saling jatuh cinta?

Mereka tak hanya tidak berteriak,

namun ketika mereka berbicara suara yang keluar dari mulut mereka begitu halus dan kecil.
Sehalus apapun, keduanya bisa mendengarkannya dengan begitu jelas.

Mengapa demikian?"

Sang guru bertanya sambil memperhatikan para muridnya.

Mereka nampak berpikir amat dalam namun tak satupun berani memberikan jawaban.

"Karena hati mereka begitu dekat, hati mereka tak berjarak.

Pada akhirnya sepatah katapun tak perlu diucapkan.
Sebuah pandangan mata saja amatlah cukup membuat mereka memahami apa yang ingin mereka sampaikan."

Sang guru masih melanjutkan;

"Ketika anda sedang dilanda kemarahan,janganlah hatimu menciptakan jarak.
Lebih lagi hendaknya kamu tidak mengucapkan kata yang mendatangkan jarak di antara kamu........

*****************************************
Aku ga tahu kenapa tulisan ini muncul di saat aku juga memendam amarah..
Semoga tulisan ini bisa membuat aku lebih sabar....
Semoga dia yang telah membuat aku marah juga tahu apa isi hatiku sesungguhnya..
Semoga semua cepat terselesaikan.....

Minggu, April 10, 2011

AKU INGIN....










Aku ingin mencintaimu dengan sederhana
dengan kata yang tak sempat diucapkan
kayu kepada api yang menjadikannya abu

Aku ingin mencintaimu dengan sederhana
dengan isyarat yang tak sempat disampaikan
awan kepada hujan yang menjadikannya tiada

- Sapardi Djoko Darmono


=============================================
I don't know why my feeling so bad...
So confuse...so bad mood...
I just want that you know...
Hope it will better soon...

Kamis, Maret 10, 2011

Renungan: Cinta Tanpa Syarat

Kita membutuhkan cinta. Cinta dalam arti penerimaan secara utuh dan tanpa syarat. Kebutuhan cinta yang seperti ini muncul dari kesadaran bahwa diri kita tidaklah sempurna. Ada begitu banyak kelemahan dan keterbatasan, yang bahkan mungkin sudah tidak mungkin lagi untuk diubah. Di dalam kelemahan dan keterbatasan itulah, kita membutuhkan cinta yang memberikan penerimaan secara utuh dan tanpa syarat.

Mungkinkah ada sebuah cinta tanpa syarat? Sebuah pertanyaan untuk cinta. Dalam bahasa yang digunakan oleh Alkitab, cinta tanpa syarat itu disebut sebagai anugerah, kasih karunia atau grace dalam bahasa Inggris. Kata tersebut seringkali dikaitkan dengan pribadi sang pemilik dan pemberi cinta yang tanpa syarat itu Pemberi atau pemilik itu adalah Allah sendiri, pencipta dan pemelihara hidup manusia. Saya rasa tidak ada kalimat yang lebih indah tentang cinta tanpa syarat itu selain yang pernah ditulis oleh Philp Yancey.

Ia memberikan definisi yang indah tentang anugerah/grace. Ia menulis, "Grace means there is nothing you can do to make God loves you more. Grace means there is nothing you can do to make God loves you less." Sebuah cinta yang tulus dan murni, yang terlepas dari kondisi apapun dari penerima kasih itu. Sebuah cinta tanpa syarat sama sekali.

Sebuah cinta yang dirindukan oleh semua orang. Kabar baiknya adalah : semua orang layak untuk menerima anugerah Allah ini. Allah menyadari bahwa manusia membutuhkan cinta tanpa syarat, oleh karena itu Ia memberikannya. Rasul Paulus pernah menulis bukti cinta Allah yang tanpa syarat itu. Ia menulis, "But God commendeth his love toward us, in that, while we were yet sinners, Christ died for us"(Rom 5: 8; AV). Cinta tanpa syarat itu bukan hanya kata-kata tetapi nyata di dalam diri Yesus Kristus.

Tidak hanya di dalam kematian Yesus Kristus saja kita melihat cinta tanpa syarat, tetapi juga di dalam seluruh hidup Yesus Kristus. Ia senantiasa menerima dan mengasihi orang apa adanya. Ia menerima dan mengampuni seorang perempuan yang tertangkap basah sedang berzinah. Ia menerima dan mengasihi pemungut cukai yang telah memeras uang orang lain. Yesus Kristus menyadari bahwa tidak ada kekuatan yang lebih besar daripada kekuatan cinta tanpa syarat. Cinta tanpa syarat mempunyai kekuatan yang luar biasa untuk mendorong perubahan hidup seseorang. Zakheus, sang pemungut cukai itu berubah hidupnya setelah menerima cinta tanpa syarat dari Yesus Kristus.

Pernahkah terpikir oleh kita bahwa cinta yang kita butuhkan adalah cinta yang tanpa syarat? Pernahkah kita memikirkan bahwa orang-orang yang kita cintai sebenarnya mengharapkan cinta tanpa syarat dari kita?

Saya rasa kesanggupan kita untuk mencintai seseorang tanpa syarat, akan muncul ketika kita juga menemukan bahwa sebenarnya kita telah dicintai tanpa syarat oleh Yesus Kristus. Sudahkah kita mengalami cinta tanpa syarat dari Yesus Kristus itu? Sebuah cinta yang juga menyelamatkan kita dari kebinasan kekal.

Apabila kita sudah menerimanya, maka rasa bersyukur karena keagungan cinta-Nya kepada kita, semestinya bisa membuat kita menyemai bibit-bibit cinta yang tanpa syarat itu kepada orang lain juga.

Berapa banyak orang di sekitar kita saat ini yang sebenarnya tengah merasa sunyi, sepi dan sendiri?

Sunyi, sepi, dan sendiri karena belum pernah berjumpa dengan cinta tanpa syarat dari Yesus Kristus? Mereka yang merasa lelah, kalah dan kecewa karena merasa telah dimanfaatkan dan bukannya dicintai. Jumpailah mereka, pantulkanlah cinta tanpa syarat yang telah Anda terima dari Yesus Kristus.

Selamat meyemai cinta tanpa syarat.

Senin, Februari 28, 2011

Enrichment Choice

Kali ini Choice Distrik Sby mengadakan Enrichment untuk para choicernya. Tanggal 20 Feb 2011 dengan tema Hidup dalam "Belenggu Cinta" yang dibawakan oleh Romo Handoko, MSC dari Purworejo.

Enrichment dimulai pukul 09.00 dengan games perkenalan. Kali ini aku juga ikut menyiapkan acara ini sebagai sie pendaftaran dan juga Bendahara. Lumayan banyak sih peserta yang hadir sekitar 80 orang dari target maksimal 100 orang.

Romo Handoko membawakan acara ini dengan apik dan terkesan banget. Peserta 100% menyatakan Romonya Oke punya, tidak ngantuk sama sekali meski mereka harus duduk mendengarkan dari jam 09.00 sampai jam 17.30. Sesi yang dibawakan sangat bagus dan menyentuh karena memiliki relasi dengan hidup kita sehari-hari.

Bagaimana kita dalam hidup sudah menjadi image of God? apakah kita sudah membangun relasi yang terbaik dengan sesama kita. Ada cerita dalam gambar yang ditayangkan seorang anak lelaki dan sang ayah yang sudah tua dan pikun. Sang ayah bertanya pada anaknya " apakah itu" sang anak menjawab sesuai apa yang dimaksud sang ayah bahwa itu adalah burung gereja. Untuk kedua kalinya sang ayah yang pikun bertanya dan sang anak menjawab kali ini dengan nada yang lumayan naik.. sampai ketiga kalinya nada sang anak mulai tinggi dan seterusnya sampai sang anak marah dengan membentak2 sang ayah... lalu sang ayah masuk ke dalam rumah dan kembali dengan sebuah buku di tangan. Ternyata itu adalah diary sang ayah, diberikannya diary tersebut pada sang anak dan disuruhnya membacanya. Sang anak lalu membaca : Hari ini aku berada di taman bersama putraku. Dia melihat burung gereja dan bertanya kepadaku "apakah itu" dan aku menjawabnya "Burung gereja" kedua kalinya dia bertanya lagi dan aku menjawabnya dengan sabar sampai 21 kali dia bertanya aku tetap menjawabnya dengan sabar dan aku peluk dia dengan kasih. Sang anak yang membacanya lalu menyesal atas perlakukannya dan langsung memeluk sang ayah seperti yang dulu ayahnya lakukan padanya ketika dia masih kecil. Menjadi pikun bukanlah kemauan sang ayah, manusia diciptakan oleh Allah baik adanya. Dalam bidup kita, hal yang dilakukan oleh anak tersebut pasti terjadi pada diri kita masing-masing. Ini menjadi perenungan bagi diri kita sendiri apakah jika nanti kita tua apakah kita mau menjadi pikun??

Hal kedua yang sangat berkesan adalah mejalin relasi dengan sesama, pengampunan hendaknya diberikan dengan sepenuh hati, dengan hati yang ikhlas. Janganlah memberikan pengampunan dengan setengah hati karena orang yang kita ampuni dengan setengah hati juga akan merasa tersiksa karenanya.

Pelajaran dari Enrichment kali ini benar-benar sangat bermanfaat buat diri kita..buat kita para choicer yang memang sebenarnya dalam Choice diajarkan mengenai relasi dan komunikasi.

Senin, Februari 14, 2011

Persahabatan vs Cinta

Bisakah anda bayangkan Persahabatan tanpa Cinta??? Aku membayangkan Persahabatan dan Cinta adalah teman terbaik, karena dimana Ada Cinta, Persahabatan selalu berada di dekatnya. Dan dimana Persahabatan berada, Cinta selalu tersenyum ceria dan tidak pernah meninggalkan Persahabatan.

Suatu hari, Persahabatan berpikir bahwa Cinta bisa membuat dirinya tidak Mendapatkan perhatian lagi, karena Persahabatan menganggap bahwa Cinta lebih menarik daripada dirinya. "Hmmm...seandainya tidak ada cinta, mungkin aku bisa lebih terkenal, dan lebih banyak orang memperhatikan aku." pikir si Persahabatan.

Sejak saat itu Persahabatan memusuhi Cinta. Saat Cinta mencoba bermain Bersama Persahabatan seperti biasa, Persahabatan selalu menjauhi Cinta. Kalaupun Cinta menanyakan alasan kenapa Persahabatan menjauhi dirinya, Persahabatan hanya memalingkan wajahnya dan beranjak pergi meninggalkan Cinta.

Hiks..Hiks...Kesedihanpun menghampiri Cinta, dan Cinta tidak sanggup menahan Air matanya dan menangis sejadi-jadinya. Kesedihan hanya dapat termangu Memandangi Cinta yang kehilangan teman baiknya Beberapa hari tanpa Cinta, Persahabatan mulai bergaul dengan Kecewa, Putus Asa, Kemarahan dan Kebencian... Persahabatan mulai kehilangan sifat manisnya dan orang-orang mulai tidak menyukai Persahabatan. Persahabatan mulai dijauhi dan tidak lagi disukai, karena meskipun Persahabatan cantik, tetapi sifatnya mulai menyebalkan. Persahabatan menyadari bahwa dirinya tidak lagi disukai karena banyak orang yang menjauhinya. Persahabatan mulai menyesali keadaannya, dan saat itulah Kesedihan melihat Persahabatan, dan menyampaikan kepada Cinta bahwa

Persahabatan sedang menyesali keadaannya. Dengan segera Cinta berlari dan menghampiri Persahabatan. Saat Persahabatan melihat Cinta menghampiri dirinya, dengan air mata yang berlinang Persahabatanpun mengungkapkan penyesalannya meninggalkan Cinta.

Singkat cerita...Persahabatan dan Cinta kembali berteman baik. Persahabatan kembali menjadi pribadi yang menyenangkan dan Cintapun kembali tersenyum ceria. Semua orang melihat kembali kedua teman baik itu sebagai berkat dan Anugerah dalam kehidupan.

Kembali pertanyaan yang sama aku lontarkan,"Bisakah Persahabatan tanpa Cinta?

Bisakah Cinta tanpa Persahabatan?"

Sering kali aku temui banyak orang yang mencoba memisahkan Persahabatan dan Cinta, karena mereka berpikir, "Kalau Persahabatan sudah dibumbui dengan Cinta, pasti akan jadi sulit dech !"

Terutama bagi mereka yang menjalin Persahabatan antara Pria dan Wanita. Persahabatan merupakan bentuk hubungan yang indah antara manusia, dimana Cinta hadir untuk memberikan senyumnya dan mewarnai Persahabatan. Tanpa Cinta Persahabatan mungkin akan diisi dengan Kecewa, Benci, Marah dan berbagai hal yang membuat Persahabatan tidak lagi indah. Berhentilah membuat batas antara Cinta dan Persahabatan, biarkan mereka Tetap menjadi Teman baik.

Yang harus diluruskan adalah Cinta bukanlah perusak Persahabatan, justru Cinta memperindah persahabatan anda. Seringkali Cinta cuma dijadikan kambing hitam sebagai perusak sebuah persahabatan. SALAH BESAR !!!... seharusnya dengan Adanya Cinta, persahabatan akan semakin menyenangkan.

Teman-teman yang sedang menjalin Persahabatan...Penuhilah persahabatanmu Dengan Cinta, berikanlah Cinta yang terbaik untuk sahabatmu.

Teman-teman yang sedang mengalami goncangan dalam persahabatan... jangan salahkan Cinta ! tetapi cobalah perbaiki persahabatanmu dengan cinta, karena cinta akan menutupi segala kesalahan, mengampuni dengan mudah dan membuat segala sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin.

Teman-teman yang belum mengerti arti Persahabatan ... cobalah memulai sebuah persahabatan, karena dengan persahabatan kalian akan semakin dewasa, tidak egois dan belajar untuk mengerti, bahwa segala sesuatu tidak selalu terjadi sesuai dengan keinginan kita.

Teman-teman yang sedang kecewa dengan Persahabatan ... renungkanlah, "Apakah saya sudah menjalani Persahabatan dengan benar?" dan cobalah memahami arti persahabatan buat hidupmu.

Keinginan, semangat, pengertian, kedewasaan, kelemahlembutan dan segala hal Yang baik akan engkau temui dalam persahabatan...

Semua ini hanya sekedar share, yang mungkin terlalu subyektif.. karena akupun merasakan pahit-manisnya persahabatan...tapi itu membuatku semakin dewasa... semakin matang... dan semakin kuat menjalani kehidupan...

Sabtu, Februari 12, 2011

Sebelum Jatuh Cinta...

JATUH cinta berjuta rasanya, begitu lirik lagu yang sudah akrab di telinga. Apa benar? Lepas dari benar atau tidak, sering kali ada duka di dalam cinta. Sebabnya apalagi kalau bukan putus cinta. Banyak hal yang membuat keinginan Anda membina hubungan cinta seperti di dalam dongeng-dongeng gagal. Salah satunya, Anda mendapatkan wrong person!

Tidak mudah memang menemukan orang yang benar-benar klop dengan selera Anda. Tetapi, percaya atau tidak, Anda ditakdirkan untuk memiliki soulmate, cepat atau lambat, Anda akan bertemu dengannya. Sebelum Anda siap menerima kehadiran si belahan jiwa ini, ada baiknya bila Anda looking inward (alias memeriksa diri dengan merenung apa dan bagaimana diri saya ini).

Ada hal-hal perlu Anda perhatikan. Sebelum jatuh cinta pada lawan jenis, cintai dulu diri sendiri. Tenang, ini bukan saran agar Anda jadi egois atau narsistik. Sebaliknya, agar Anda mampu memberikan cinta kepada orang lain, Anda harus mencintai diri sendiri dulu. Artinya, Anda harus mengenali siapa sebenarnya Anda, menyadari dan menghargai kemampuan, bakat, kekuatan dan kelemahan diri sendiri.

Anda harus menyukai diri sendiri sebagai manusia, luar dan dalam. Anda harus memiliki self-respect dan self-confidence. Tetapi di atas semua ini, Anda harus jujur dengan diri sendiri. Bila Anda mampu, Anda akan mampu membuat pilihan dan keputusan di dalam kehidupan Anda.

Yang Lalu Lupakan

Selesaikan semua kisah duka cinta masa lalu. Mungkin saja pengkhianatan di waktu lalu membuat Anda tidak mampu mempercayai atau berkomitmen dengan pasangan baru. Tapi yang pasti, segala trauma emosional dari masa lalu akan membebani Anda untuk melangkah ke mana pun di kehidupan yang sekarang.

Apa pun sebabnya, bila Anda tidak mampu mencairkan trauma psikis diri Anda, hal itu akan selalu menghantui pandangan Anda terhadap diri sendiri atau pandangan Anda terhadap sebuah hubungan asmara. Carilah orang yang benar-benar kompeten dan dapat Anda percaya untuk menyembuhkan luka jiwa Anda.

Yang pasti jawabannya adalah jujur dan tulus atas pertanyaan, “mengapa saya menginginkan suatu hubungan?” Jangan katakan keterlibatan Anda di dalam sebuah hubungan untuk melengkapi bagian dari diri Anda yang hilang. Jangan juga mengatakan “saya tidak bahagia kecuali saya memiliki pasangan untuk berbahagia”. Banyak single people yang bahagia di dunia ini.

Perasaan utuh dan bahagia di dalam hidup Anda tidak dapat datang dari hubungan cinta. Sebaiknya, hubungan cinta akan sukses bila Anda dan pasangan adalah orang yang bahagia dan utuh. Ketika dua orang yang lengkap dan bahagia bersatu dalam cinta, mereka memiliki kapasitas untuk membangun hubungan yang penuh cinta, passionate, berkomitmen seperti yang mereka inginkan.

Senin, Januari 10, 2011

Mencari Kebahagiaan

Manusia bahagia bila ia bisa membuka mata untuk menyadari bahwa ia memiliki banyak hal yang berarti. Manusia bisa bahagia bila ia mau membuka mata hati. Untuk menyadari, betapa ia dicintai. Manusia bisa bahagia, bila ia mau membuka diri. Agar orang lain bisa mencintainya dengan tulus.

Manusia tidak bahagia karena tidak mau membuka hati, berusaha
meraih yang tidak dapat diraih, memaksa untuk mendapatkan segala yang diinginkan, tidak mau menerima dan mensyukuri yang ada. Manusia buta karena egois dan hanya memikirkan diri, tidak sadar bahwa ia begitu dicintai, tidak sadar bahwa saat ini, apa yang ada adalah baik, selalu berusaha meraih lebih, dan tidak mau sadar karena serakah.

Ada teman yang begitu mencintai, namun tidak diindahkan, karena memilih, menilai dan menghakimi sendiri. Memilih teman dan mencari-cari, padahal di depan mata ada teman yang sejati. Telah memiliki segala yang terbaik, namun serakah, ingin dirinya yang paling diperhatikan, paling disayang, selalu menjadi pusat perhatian, selalu dinomorsatukan. Padahal, semua manusia memiliki peranan, hebat dan nomor satu dalam satu hal, belum tentu dalam hal lain, dicintai oleh satu orang belum tentu oleh orang lain.

Kebahagiaan bersumber dari dalam diri kita sendiri. Jikalau berharap dari orang lain, maka bersiaplah untuk ditinggalkan, bersiaplah untuk dikhianati. Kita akan bahagia bila kita bisa menerima diri apa adanya, mencintai dan menghargai diri sendiri, mau mencintai orang lain, dan mau menerima orang lain.

Percayalah kepada Allah, dan bersyukurlah kepada-Nya, bahwa kita selalu diberikan yang terbaik sesuai usaha kita, tak perlu berkeras hati. Ia akan memberi kita di saat yang tepat apa yang kita butuhkan, meskipun bukan hari ini, masih ada esok hari. Berusaha dan bahagialah karena kita dicintai begitu banyak orang.

Senin, Januari 03, 2011

Tahun Baruan

Kali ini Malam Tahun Baruku bersama para choicer 99 dan choicer 98.
Kami sewa tempat di Batu sejak awal Desember 2010. Mestinya aku juga diajak teman-teman FELCOM ke Pacet tetapi aku udah kadung teken kontrak sama para choicerku.

Bukan suatu hal yang istimewa sih sebenarnya, tetapi tujuan kita nginap di Batu adalah buat kebersamaan kita sebagai sesama choicer satu angkatan. Itung-itung sih emang cari suasana baru karena tahun sebelumnya aku udah pergi sama teman-teman FELCOM.


Aku berangkat tgl 31 Des 2010 pagi hari karena kami takut Porong macet, tetapi syukur deh ternyata lancar jaya sehingga akhirnya kami bisa berkunjung ke Taman Safari dulu sebelum kita ke Batu. DI Taman Safari kita berkeliling sampai lunch tiba, kita keluar dan makan di Lawang lalu lanjut ke Jatim Park I ke Musium Satwa dan batu Secret Zoo yang merupakan wahana baru di kota Batu.

Hujan di kota Batu tiada henti sehingga sempat kami kehujanan ketika berjalan-jalan di arena Secret Zoo, tapi its oke deh..kami bisa menikmati semunaya dengan hati senang sampai Jatim park I tutup kami baru menuju penginapan dimana teman-teman lainnya udah ada di sana. Kami serombongan (aku, Adi 98, Vonny 99, Happy 99) lalu lainnya Alex 98, Leo 98, Erny 99, Benz 99, Adiknya Erny si Albert, Media 99.

Senang deh di Batu kali ini, bisa makan di Warung Bambu dengan view kolam ikan mas koki. Uapik sih tempate meski makane biasa aja. Kita juga sempat pesta kembang api sih..he..he..
lumayan buat seneng-seneng, tapi yang berkesan saat tutup tahun kita melek sampe jam 03.30 dinihari karena ngoceh-ngoceh dan curhat-curhat. Aku, Adi, Alex, Erny, Vonny melek deh dan paginya pada mbangkong semua...he..he..

Kita stay di Batu sampe tanggal 02 Januari 2011 baru balik Surabaya, dimana rombonganku menuju Malang mampir ke rumah Happy dan Adi, beli bakpauw Senang, beli pia mangkok.

Pulangnya kita sempat kena macet di Porong tapi kita berhasil masuk jalur alternatif dan tiba di Surabaya tanpa antri dan bete karena macet. Aku turun di HKY dan dijemput... he..he.. semua pada penasaran siapa yang jemputin aku...he..he..

Oke Guys..Selamat tahun baru semoga di Tahun 2011 semua harapan terkabul.

Sabtu, Desember 04, 2010

Nopember yang Sibuk

Bulan Nopember adalah bulan yang sangat sibuk buatku...
Persiapan menyambut Choicer Angkatan 100 dan pendaftaran Weekend Choice Angkatan 100 benar-benar menyita waktu dan tenagaku.
Setiap hari Sabtu dan Minggu tiada waktu yang tersisa untuk hang out ataupun jalan-jalan dan berekreasi seperti biasanya.

Choice angkatan 100 kali ini benar-benar angkatan spesial, sukses besar deh panitia karena peserta sudah mencapai kuota sebelum batas akhir pendaftaran.
Dalam Penyambutan kali ini meski waktunya yang terlambat banget karena Uskup juga ga selesai-selesai sampai mereka tiba di Sby pk. 20.45.

Suasana penyambutan yang hening terasa membuat haru diantara choicer sehingga banyak juga mereka yang hadir meneteskan airmata apalagi choicer baru. Benar-benar suatu rekonsiliasi dan semoga relationship dalam keluarga bisa menjadi lebih baik setelah weekend tersebut.

Penyambutan berjalan sukses dan berkesan banget meski memang ada beberapa hal yang tidak oke seperti makanan yang nggak enak dan menunya amburadul tapi for all aku senang karena choicer angkatan atas yang semula aku khawatirkan tidak banyak yang datang ternyata buanyaakk yang hadir.

Seneng deh rasanya..dan kalau boleh dilakukan lagi, kami lebih senang penyambutan dijadikan satu seperti ini biar lebih menyatu dan lebih akrab.

Kamis, Oktober 14, 2010

Ayah Terimakasih..

Ada seorang ayah yang mempunyai anak. Ayah ini sangat menyayangi anaknya. Di suatu weekend, si ayah mengajak anaknya untuk pergi ke pasar malam. Mereka pulang sangat larut. Di tengah jalan, si anak melepas seat beltnya karena merasa tidak nyaman. Si ayah sudah menyuruhnya memasang kembali, namun si anak tidak menurut.

Benar saja, di sebuah tikungan, sebuah mobil lain melaju kencang tak terkendali. Ternyata pengemudinya mabuk. Tabrakan tak terhindarkan. Si ayah selamat, namun si anak terpental keluar. Kepalanya membentur aspal, dan menderita gegar otak yang cukup parah. Setelah berapa lama mendekam di rumah sakit, akhirnya si anak siuman. Namun ia tidak dapat melihat dan mendengar apapun. Buta tuli. Si ayah dengan sedih, hanya bisa memeluk erat anaknya, karena ia tahu hanya sentuhan dan pelukan yang bisa anaknya rasakan.

Begitulah kehidupan sang ayah dan anaknya yang buta-tuli ini. Dia senantiasa menjaga anaknya. Suatu saat si anak kepanasan dan minta es, si ayah diam saja. Sebab ia melihat anaknya sedang demam, dan es akan memperparah demam anaknya. Di suatu musim dingin, si anak memaksa berjalan ke tempat yang hangat, namun si ayah menarik keras sampai melukai tangan si anak, karena ternyata tempat ‘hangat’ tersebut tidak jauh dari sebuah gedung yang terbakar hebat.

Suatu kali anaknya kesal karena ayahnya membuang liontin kesukaannya. Si anak sangat marah, namun sang ayah hanya bisa menghela nafas. Komunikasinya terbatas. Ingin rasanya ia menjelaskan bahwa liontin yang tajam itu sudah berkarat, namun apa daya si anak tidak dapat mendengar, hanya dapat merasakan. Ia hanya bisa berharap anaknya sepenuhnya percaya kalau papanya hanya melakukan yang terbaik untuk anaknya.

Saat-saat paling bahagia si ayah adalah saat dia mendengar anaknya mengutarakan perasaannya, isi hatinya. Saat anaknya mendiamkan dia, dia merasa tersiksa, namun ia senantiasa berada disamping anaknya, setia menjaganya. Dia hanya bisa berdoa dan berharap, kalau suatu saat Tuhan boleh memberi mujizat. Setiap hari jam 4 pagi, dia bangun untuk mendoakan kesembuhan anaknya. Setiap hari.

Beberapa tahun berlalu. Di suatu pagi yang cerah, sayup-sayup bunyi kicauan burung membangunkan si anak. Ternyata pendengarannya pulih! Anak itu berteriak kegirangan, sampai mengejutkan si ayah yg tertidur di sampingnya. Kemudian disusul oleh pengelihatannya. Ternyata Tuhan telah mengabulkan doa sang ayah. Melihat rambut ayahnya yang telah memutih dan tangan sang ayah yg telah mengeras penuh luka, si anak memeluk erat sang ayah, sambil berkata.

Ayah, terima kasih ya, selama ini engkau telah setia menjagaku.


2 years ago..you rest in peace... We always love you Daddy...

Jumat, Oktober 01, 2010

Berdoa

Interesting Story to read based on true story adpated from Milis KTM :

Suatu hari di Semarang setelah kebetulan ikut misa harian pagi. Seperti biasa aku duduk di depan gua Bunda Maria. Setelah selesai berdoa aku Cuma duduk berdiam aja disitu.

Tiba-tiba aku tertarik melihat seorang wanita setengah baya. Kalau tidak bisa dikatakan sudah sepuh berjalan tertatih. Sudah agak membungkuk dengan kemoceng ditangan dan serbet seadanya di pundaknya.

Beliau datang menghampiri patung dan berkata. "Gusti Yesus, Gusti Maria..nyuwun sewu..kulo bade resik resik..!" (Gusti Yesus.. Gusti Maria.. mohon maaf, permisi, saya mau bersih-bersih).

Aku tertegun dan secara tidak sadar tertarik dengan apa yang dilakukan si ibu. Dengan perlahan (karena faktor umurnya mungkin) dia mulai membersihkan area sekitar gua, menghilangkan debu yang ada, membersihkan sisa-sisa lelehan lilin..mengganti karangan bunga yang sudah tampak layu..Sekitar 1/2 jam berlalu. si ibu lalu selesai melakukan pekerjaannya.

Sebelum meninggalkan tempat bekerjanya, si ibu berkata lagi."Gusti Yesus, Gusti Maria, sampun, kulo sampun rampung, mugi-mugi berkenan. Kulo bade nyambut gawe, mohon pangestune.."....duh nerjemahinnya gimana ya ? (Tuhan Yesus.. Bunda Maria.. sudah..saya sudah selesai.. mudah-mudahan berkenan. Saya mau bekerja.. minta restunya).

Sekali lagi aku terpana. doa yang sangat sederhana dari seorang yang sangat sederhana,tapi semuanya mencerminkan kepasrahan yang sangat dalam buatku. aku tertarik..jiwa isengku kumat. Aku ikutin si ibu, di halaman gereja yang juga bersebelahan dengan sebuah sekolah Katolik yang cukup ternama di kota itu, ternyata beliau menggelar jualannya. Si ibu jualan nasi pecel, agak jauh aku terus perhatikan si ibu. Setelah beliau selesai dan siap berjualan, langsung aku datangi, aku pengen tau dia lebih jauh dan sekalian sarapan pikirku..

Basa basi sebentar dan sambil nunggu pesenan aku coba ajak ngobrol beliau :

"Memang biasa bersih2 di gereja to bu..?"

"Iya mas.. sudah terbiasa dari dulu"

"Sudah berapa lama bu.?"

"Wah mas sejak gadis.."

Wuih.. dah lama banget itu pasti pikirku.. aku makin iseng nanyanya.

"Koq tadi ga sisan ikut misa pagi to bu..? dan aku kayanya ga pernah liat ibu selama ini..?"

Si ibu senyum. sambil ngasih nasi pecel pincu'an pesenanku, terus beliau ngomong. "Saya muslim mas."

Deg…bengong aku dengernya..lama aku pegang tuh nasi pecel sambil bengong ngeliatin si ibu..ga karuan rasanya hati ini.

"Dari muda aku sudah jualan ditempat ini mas, aku dapet rejeki ditempat ini..kan ga ada salahnya aku ingin menunjukkan rasa terima kasihku pada Yang Punya Tempat Ini. Aku ga salah to mas.?"

Aku gelagepan ditanya gitu. "Wah ya ga to bu.. ibu hebat banget.. ibu dibayar.?

"Saya ga pernah minta itu mas, saya ikhlas melakukannya.. sekedar menunjukkan rasa terima kasih saya, tapi mungkin sekitar 5 tahun ini romo maringi (memberi) saya 100rb sebulan.."

"Putra berapa bu.?

"3 mas. 1 laki-laki dan 2 perempuan, sudah selesai semua mas."

"Maksud ibu.?"

"Yang perempuan dua duanya sudah nikah dan hidupnya lumayan, yang laki-laki 4 tahun lalu sudah lulus sekarang sudah kerja"

"Lulus apa bu.?"

"Ekonomi mas..Sarjana... Wah Ibu ga ngerti mas masalah itu, yang penting mereka semua sudah bisa nguripi (menghidupi) hidup mereka sendiri-sendiri, saya sekarang tetep jualan karena memang ini yang cuma saya bisa mas...ga pengen nganggur di rumah."

"Nyuwun sewu..bapak masih ada bu..?"

"Masih mas..tuh mbecak, mangkalnya juga disini..

"Aku bengong…ga bisa berkata-kata…nunduk sambil makan. tiba2 si ibu ngomong lagi.

"Mungkin saya keliatan aneh ya mas. Saya muslim, saya sholat tapi saya masuk ke gereja, mungkin bahasa mas saya berdoa disana.. saya sendiri ga ngerasa berdoa disana..saya cuma minta ijin dan minta restu saja. Tapi mungkin ini bisa buat mas bawa pulang nanti, kalau Tuhan itu ada dimana-mana dan Dia itu untuk siapa saja ga pernah membeda-bedakan.. manusia aja mas yang senengnya membedakan. Maaf ya mas kalau saya salah. maklum orang kecil dan bodoh saya… ga pernah sekolah."

"Ga bu. ibu ga salah…ibu hebat, bahkan mungkin dari orang yang paling pinter sekalipun. Beruntung saya bisa ketemu ibu.."

Aku ga sanggup ngomong apa-apa lagi, setelah pamit.. aku jalan kaki pulang ke tempat saya tinggal dan hari itu ga habis rasa kagumku pada si ibu, dengan kesederhanaannya beliau mengajarkan aku dan menunjukkan aku satu hal yang sangat luar biasa.

Tuhan ada dimana-mana.. Tuhan ada buat semua orang*. selama kita pasrah. berserah, percaya dan tulus meminta padaNya. Dia pasti menunjukkan jalan buat kita.

God Bless U Mbok Narti.. God Bless U and your family.

(kejadian itu mungkin sekitar 5 tahun lalu. dan 2 tahun setelah itu aku kesana lagi.Beliau sudah tidak berjualan, padahal kangen aku pengen ketemu beliau.. mungkin beliau sudah dilarang anaknya jualan lagi.. dan berbahagia bersama cucu-cucunya.)

Minggu, September 26, 2010

Happily Ever

Sebuah cerita perenungan membangun relasi....kuambil dari milis Sahabat KTM sungguh bagus buat dijadikan panutan hidup...

“Hai isteri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan, karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu”
Efesus 5:23-24

Pada waktu digereja (homili), pertanyaan mengelitik dari romo yang selalu terngiang-giang di telingaku adalah “Kenapa orang jaman dulu perkawinannya bisa awet padahal kebanyakan dari mereka adalah hasil dari penjodohan, tapi kenapa jaman sekarang sudah mencari sendiri tapi malah banyak yang cerai?” Aku jadi teringat akan pernikahan papa dan mama yang juga merupakan hasil dari penjodohan dimana papa adalah teman kelas dari kakak mama. Selama perkawinan mereka, tidak pernah sekalipun aku melihat papa memukul ataupun memaki mama, bahkan kami sebagai anaknya pun tidak pernah melihat mereka bertengkar didepan mata sehingga tidak tahu kapan mereka bertengkar. Mereka bukan pasangan yang kelihatan mesra, tidak pernah sekalipun pegangan tangan, tapi aku tahu mereka saling menyayangi meskipun mereka jarang meluangkan waktu untuk berduaan.

Seingatku sewaktu kecil kami sekeluarga selalu meluangkan waktu bersama-sama, papa dan mama naik sepeda dan kami anak-anaknya duduk dibelakang sepeda, hari Sabtu dan Minggu biasanya digunakan untuk nonton video dirumah. Setiap liburan kami selalu jalan-jalan keluar kota walaupun kadang hanya piknik dipinggir danau bersama keluarga teman – teman mereka (sesuatu yang jarang sekali dilakukan pada jaman sekarang).

Beranjak SMP, siang hari mama sibuk dengan salonnya, belanja ke pasar, masak makan siang dan malam (seperti ibu RT kebanyakan). Sedangkan papa sibuk dengan tokonya. Malam hari kegiatan yang selalu dilakukan papa adalah membaca koran sedangkan mama mengajar kami mengerjakan PR dan terkadang memasak kue. Mereka jarang sekali duduk berdua meluangkan waktu untuk ngobrol.SMA dan kuliah, aku sudah diluar kota tapi setiap pulang aku selalu melihat mereka melakukan hal yang sama dan ditambah dengan jalan-jalan ikut tur dimana papa selalu berduaan dengan mama.

Pada waktu mama menoupause adalah yang hal terberat karena mama sangat kesepian, kadang dia sampai mengajak anak saudara yang masih kecil untuk menginap di rumah, dan selalu mengeluh tidak bisa tidur dan kakinya sakit. Dia juga menjadi malas mandi dan dandan. Tapi papa tidak pernah mempersoalkannya, malahan papa yang mengguntingkan kuku jari tangan dan kaki mama. Setiap sore pulang dari toko, papa mengangkat baju-baju yang sudah kering dari jemuran dan setiap habis makan papa selalu membersihkan piring serta membuangkan sampah. Karena mama menopause kakinya pun mulai keropos. Setiap tahun papapun menemani mama medical check up, memasangkan kaki besi untuk mama dan malah membuatkan kamar dibawah untuk tidur siang (merelakan sebagian garasi mobil diubah jadi kamar) dan merombak kamar mandi dengan mengganti klosetnya agar mama mudah ke kamar kecil. Mama juga menjadi lebih sensitif karena merasa dirinya sudah tidak cantik dan papa yang biasanya tidak ada romantis-romantisnya, disaat itu mendadak jadi romantis dengan mengatakan “masih cantik seperti dulu”.

Pada tahun 2002 mama meninggal mendadak (1 minggu sebelum ulang tahunnya ke 50), pada saat pulang aku kaget karena biasanya papa gendut mendadak jadi kurus dan 1 pertanyaan dari papa (2 hari setelah meninggal mama) yang terasa membuatku sedih adalah, “Kenapa kamu selalu doain mama setiap hari supaya sembuh, tapi kog malah dipanggil Tuhan?” (Pada waktu itu papa masih belum mengenal Yesus). Dalam suasana sedih itu sulit memikirkan jawaban yang tidak membuat papa sedih untung juga adikku bisa memberi penghiburan, katanya “Di Surga tidak ada sakit penyakit, jadi mama tidak perlu tiap hari bilang sakit kaki, tidak bisa tidur."

Sekarang sudah 8 tahun mama meninggal, hidup papa setiap hari diisi dengan ke toko dan naik sepeda, masih jalan-jalan tiap tahun dan berita menggembirakan adalah papa menjadi katolik 3 tahun setelah kematian mama.

Banyak yang berkata bahwa cinta barulah diuji sesungguhnya pada saat pasangan sudah menjadi tua dan kita masih mampu tetap berada disisinya walaupun pasangan tersebut sudah tidak bisa melayani kita.

True story Written by: Linda

Senin, September 20, 2010

Kisah Anjing Kecil

Seekor anak anjing yang kecil mungil sedang berjalan-jalan di ladang pemiliknya. Ketika dia mendekati kandang kuda, dia mendengar binatang besar itu memanggilnya. Kata kuda itu : "Kamu pasti masih baru di sini, cepat atau lambat kamu akan mengetahui kalau pemilik ladang ini mencintai saya lebih dari binatang lainnya, sebab saya bisa mengangkut banyak barang untuknya, saya kira binatang sekecil kamu tidak akan bernilai sama sekali baginya", ujarnya dengan sinis.

Anjing kecil itu menundukkan kepalanya dan pergi, lalu dia mendengar seekor sapi di kandang sebelah berkata : "Saya adalah binatang yang paling terhormat di sini sebab nyonya di sini membuat keju dan mentega dari susu saya. Kamu tentu tidak berguna bagi keluarga di sini", dengan nada mencemooh.

Teriak seekor domba : "Hai sapi, kedudukanmu tidak lebih tinggi dari saya, saya memberi mantel bulu kepada pemilik ladang ini. Saya memberi kehangatan kepada seluruh keluarga. Tapi omonganmu soal anjing kecil itu, kayanya kamu memang benar. Dia sama sekali tidak ada manfaatnya di sini."

Satu demi satu binatang di situ ikut serta dalam percakapan itu, sambil menceritakan betapa tingginya kedudukan mereka di ladang itu. Ayam pun berkata bagaimana dia telah memberikan telur, kucing bangga bagaimana dia telah mengenyahkan tikus-tikus pengerat dari ladang itu. Semua binatang sepakat kalau si anjing kecil itu adalah mahluk tak berguna dan tidak sanggup memberikan kontribusi apapun kepada keluarga itu.

Terpukul oleh kecaman binatang-binatang lain, anjing kecil itu pergi ke tempat sepi dan mulai menangis menyesali nasibnya, sedih rasanya sudah yatim piatu, dianggap tak berguna, disingkirkan dari pergaulan lagi.....

Ada seekor anjing tua di situ mendengar tangisan tersebut, lalu menyimak keluh kesah si anjing kecil itu. "Saya tidak dapat memberikan pelayanan kepada keluarga disini, sayalah hewan yang paling tidak berguna disini."

Kata anjing tua itu : "Memang benar bahwa kamu terlalu kecil untuk menarik pedati, kamu tidak bisa memberikan telur, susu ataupun bulu, tetapi bodoh sekali jika kamu menangisi sesuatu yang tidak bisa kamu lakukan. Kamu harus menggunakan kemampuan yang diberikan oleh Sang Pencipta untuk membawa kegembiraan."

Malam itu ketika pemilik ladang baru pulang dan tampak amat lelah karena perjalanan jauh di panas terik matahari, anjing kecil itu lari menghampirinya, menjilat kakinya dan melompat ke pelukannya. Sambil menjatuhkan diri ke tanah, pemilik ladang dan anjing kecil itu berguling-guling di rumput disertai tawa ria.

Akhirnya pemilik ladang itu memeluk dia erat-erat dan mengelus-elus kepalanya, serta berkata : "Meskipun saya pulang dalam keadaan letih, tapi rasanya semua jadi sirna, bila kau menyambutku semesra ini, kamu sungguh yang paling berharga di antara semua binatang di ladang ini, kecil kecil kamu telah mengerti artinya kasih........."

Jangan sedih karena kamu tidak dapat melakukan sesuatu seperti orang lain karena memang tidak memiliki kemampuan untuk itu, tetapi apa yang kamu dapat lakukan, lakukanlah itu dengan sebaik-baiknya.....Dan jangan sombong jika kamu merasa banyak melakukan beberapa hal pada orang lain, karena orang yang tinggi hati akan direndahkan dan orang yang rendah hati akan ditinggikan.

Minggu, September 12, 2010

Menyayangi Seseorang

Jika ќαмϋ memancing ikan, setelah ikan îτϋ terikat ϑi mata kail, hendaklah ќαмϋ mengambil Ikan îτϋ... Janganlah sesekali ќαмϋ lepaskan ia ќεmbali ќε dalam air begîτϋ saja... Karena ia akan sakit oleh karena bisanya ќεtajaman mata kailmu dan mungkin ia akan menderita selama hidupnya.

♚ Begîτϋlah juga setelah ќαмϋ memberi ϐäπγάќ pengharapan ќεpada seseorαπg... Setelah ia mulai menyayangimu hendaklah ќαмϋ menjaga hatinya... Janganlah sesekali ќαмϋ meninggalkanγά begîτϋ saja... Karena ia akan terluka oleh ќεnangan bersamamu ϑäπ mungkin тiϑάќ dapat melupakan segalanya selamanγά...

♚ Jika ќαмϋ memiliki seseorαπg, terimalah seάϑάnγά... Janganlah ќαмϋ terlalu mengaguminγά ϑäπ janganlah ќαмϋ menganggapnya begîτϋ istimewa.. Anggaplah ia manusia biasa. Άƿάbila sekali ia melakukan ќεsalahan bukan mudah bagi ќαмϋ ϋπτϋќ menerimanya. Akhirnya ќαмϋ ќεcewa ϑäπ meninggalkannγά. Sedangkan jika ќαмϋ memaafkannγά boleh jadi hubungan ќαмϋ akan terus, hingga ќεpada akhirnya...

✽ Jika ќαмϋ telah memiliki sepiring nasi... Yάπĝ pasti baik ϋπτϋќ dirimu, mengenyangkan, berkhasiat. Mengάƿά ќαмϋ mencoba mencari makanan γάπĝ lain? Terlalu ingin mengejar ќεlezatan. ќεlak, nasi îτϋ akan basi ϑäπ ќαмϋ тiϑάќ dapat memakannya. ќαмϋ akan menyesal.

✽ Begîτϋ juga jika ќαмϋ telah bertemu dengan seseorαπg... Yάπĝ membawa kebaikan ќεpada dirimu, menyayangimu, mengasihimu. Mengάƿά ќαмϋ mencoba membandingkannγά dengan yang lain? Terlalu mengejar ќεsempurnaan. ќεlak, ќαмϋ akan kehilangannγά

So, sayangi & cintailah stiapp pasanganMu :* adl org Ÿªňƍ Menyayangi mu Õrαπ𠟪ňƍ slalu perhtian thdap u

Kamis, September 09, 2010

Loves Someone

I Love U By Mirawati T Putri

Yang penting dan perlu diketahui ketika merajut cinta:


  1. Katakanlah perasanmu dengan TULUS. Cinta yang diungkapkan dari hati yang tulus akan menggetarkan hati. Sebaliknya, ketidaktulusan cepat atau lambat dapat merusak hubungan cinta yang terjalin. Sebab cinta dan ketidaktulusan adalah dua hal yang saling berlawanan. Cinta bukanlah cinta bila tanpa ketulusan.
  2. Katakanlah dengan sungguh-sungguh. Kata-kata cinta perlu diungkapkan dengan penuh KESUNGGUHAN agar kekasihmu yakin akan ketulusan cintamu. Sikap yang tidak serius dalam menggungkapakan cinta bisa menimbulkan keraguan. Akan timbul dalam hatinya pertanyaan, apakah dia benar-benar mencintaiku?
  3. Katakanlah dengan KELEMBUTAN. Kelembutan bukan sekedar nada suara, tapi juga rangkaian kata-kata yang mendukung, tatapan mata, dan sentuhan. Kelembutan akan membuat cinta yang kau ungkapkan menjadi semakin indah dan menyejukkan hati. Meskipun kamu bukan tipe orang yang romantis, namun kamu dapat belajar bersikap lembut, tidak kaku, tidak terlalu serius dan tidak kasar.
  4. Tunjukkanlah dengan perbuatan. Ketulusan, kesungguhan dan kelembutan tentu saja cukup untuk meyakinkan kekasihmu betapa kamu mencintainya. Namun, semua itu perlu segera diikuti dengan perbuatan nyata. Perbuatan itu bisa berupa perhatian, pemberian, pertolongan atau pengorbanan lain sesuai dengan kebutuhannya. Tanpa didukung oleh perbuatan, lambat atau cepat kata-kata cintamu bisa kehilangan arti. Ingatlah selalu bahwa cinta bukanlah cinta bila tidak dibuktikan.
  5. Jangan berhenti di tengah jalan. Wajar sekali kalau sewaktu-waktu kamu gagal dan melakukan kesalahan. Yang penting, segera sadari dan akau kesalahanmu dengan meminta maaf. Seorang kekasih yang baik tidak akan merasa gengsi untuk meminta maaf dan tidak akan merasa rendah untuk mengakui kesalahan. Sikap mau menang sendiri dan emosional dalam menghadapi konflik bisa melukai hati dan merusak hubungan cinta yang sudah terjalin. Kalau sudah rusak, sulit sekali untuk menyatukan kembali dua hati dalam jalinan cinta yang indah.
  6. Ulangi terus kata-kata cinta dan perbuatan cintamu. Ingatlah selalu bahwa kamu akan menjadi seperti yang kamu lakukan berulang-ulang. Orang yang sering marah disebut pemarah. Orang yang sering menunjukkan kasih sayang disebut penyayang. Dan orang yang sering menyatakan cinta dengan kata-kata dan perbuatan bisa disebut pecinta. Kalau engkau ingin dianggap sebagai true lover, pecinta sejati oleh kekasihmu, maka itulah beberapa langkah utama yang harus kamu lakukan. Dengan berjalannya waktu, kamu akan lebih mengenal dan mengerti kekasihmu. Sehingga merajut jalinan cinta bersama kekasihmu bukan lagi hal yang sulit dan kaku, tetapi sesuatu yang mengalir seperti air di mana kamu dan kekasihmu mengikutinya.

Semoga sukses.

Rabu, Agustus 18, 2010

17 Agustusan di Mangrove



Kali ini kita jalan-jalan ke hutan bakau di Wonorejo Rungkut atau lebih dikenal dengan Mangrove. Awalnya sih aku diajak teman choice ke sana akhir Juli, tetapi aku tidak bisa karena aku sudah komitmen untuk ikutan Hash. Dari ajakan tersebut, kemudian muncul ide dalam diriku..kenapa nggak ngadain aja buat Choicer 99, kan biasanya kita setiap bulan selalu ada acara sekalian arisan.

Setelah ide aku lontarkan dan mendapat sambutan positif dari choicer 99, aku mulai bercerita pada teman-temanku yang lain...lha kok ternyata mereka juga pengin ikutan.. ya udah jadilah ideku meluas untuk teman-temanku choicer atas dan beberapa non choicer.

Pertamanya aku nggak berani ajak orang banyak karena aku terbentur pada fasilitas mobil. Apalagi di detik terakhir, kuhitung ulang ternyata mobil tidak cukup..karena mobilku masuk bengkel dan belum selesai, tapi untunglah mobilku selesai di detik akhir tgl 16 Agustus 2010 pk 16.00..woow God.. padahal aku dah bilang ke temanku, kalau sampai nggak cukup mobilnya ntar ada yang naik motor.

Tanggal 17 Agustus 2010 aku mesti rapat Keuangan dulu di Wisma Pastoran jam 08.00 pagi..he..he.. tapinya diriku molor baru jam 09.00 datengnya.. abisnya aku masih bersihkan mobilku yg kotor minta ampun. Ku datang jam 09.00, lalu jam 10.00 kutinggal pergi ke HKY karena peserta udah pada datang. Ternyata pula, mobilnya cukup..syukurlah.. Kita berangkat jam 11.00 molor dari jadwal...dan beruntung juga kita tidak naik motor karena jalan menuju Mangrove sangat jelek dan berdebu.

Kita menuju Hutan Bakau nya dengan naik perahu...apik sih pemandangannya...ya memang sih tujuanku ajak teman-teman tuh mencari sesuatu yang baru..nggak hanya cangrukan di mall melulu. Ternyata kami mendapat teman baru, sepasang suami istri (suk herry dan Ai Aniek) yang ternyata suk-suk nya hobby Fotografi dan mereka berdua senang travelling...woouuww klop deh dengan kita anak muda. Malah kita mau diajak ke kawah ijen bulan April. Kita tukar nomer HP dan alamat email untuk add Facebook dan tagged foto.

Di Mangrove kita berfoto-foto ria menyalurkan hobby narsis.com kita deh... lalu kita choicer 99 juga mengundi arisan bulan Agust 2010 dan yang dapat adalah si mister Tejo from Lasem. Pemandangan di Mangrove lumayan bagus kok..pas kita duduk duduk di gazebo nya hawanya tuh nggak panas lho..sejuk gitu anginnya. Kita kembali sekitar pukul 15.00 lalu makan di Lauk Pauk Nginden. Setelah itu choicer 99 minus Junyadi plus Arthur menuju rumah Pus Meong..karena dia dari Bali dan kita disuruh ambil oleh-olehnya di sana.. ada Beng-beng lagi main di sana pula...trus ngoceh dan bernarsis ria..pulang rumah sekitar pukul 18.00. he..he..

Lumayan capek sih today tapi seneng banget. Terutama acaranya sukses.. Next Plan for Sep 2010 setelah Lebaran..go to House of Sampoerna. Kita bisa melihat musem Sampoerna dan bisa pula ikutan Surabaya Hartage Track by House of Sampoerna..kita bsia keliling kota Surabaya dengan bisa Sampoerna...lumayan lha...biar kita nggak bosen tuh...masak selalu mall aja yang dikunjungi kan bosen... something different from Choicer 99 dong... kan "Ga Ada Loe Ga Rame"

Ku juga masih punya rencana di otakku..mau Museums Tour... he..he.. next plan for Oktober atau ke Monkasel...nahh... tinggal dipilih aja tuh rencana-rencananya. Beberapa sih menyambut positif planning tersebut, tinggal mengkoordinir aja jadilah...kita lihat aja apa yang akan terjadi deh.. yang penting untuk September 2010 dulu deh...